Tips
membuat sate sapi khas padang
sate
sapi khas padang – mas untung.info bahan dasar dari sate padang ini adalah
dimana ada jantung hati seekor sapi yang dipotong potong sesuai selera, dan
kemudian ditusuk dengan tusuk sate. Yang pastinya enak dan sangat menggoda.
Tips membuat sate padang ala mas untung yuk langsung saja dipraktekan dirumah.
Bahan
bahan yang dibutuhkan :
- · ½ kg jantung Sapi
- · Tepung kanji/sagu 1 sendok makan
- · Tepung beras dengan tepung ketan untuk pengental sausnya
- · Lidi tusuk sate secukupnya
Bumbu bumbu yang dibutuhkan :
- · Bawang merah 2 buah
- · Bawang putih 3 siung
- · Daun kunyit 3 lembar
- · Cabe merah 10 buah
- · Bumbu kari 3 sendok makan
- · Jahe 2 ibu jari
- · Bawang prei
- · Daun sup
- · Garam secukupnya
Pertama cara membuat sausnya :
Sebagian bumbu dicampur dengan kaldu daging,
jantung sapi direbus, masak sampai mendidih. Kentalkan dengan tepung beras
ketan, tambahkan sedikit garam
Cara memasak :
1. Pertama
jantung sapi direbus sampai matang, lalu potong – potong sebesar kelereng
ataupun menurut selera sahabat.
2. Semua
bumbu digiling halus, lalu tumis sampai harum dengan minyak goreng. Bumbu
dibagi menjadi dua bagian, sebagian dilumurkan pada daging jantung, dan diaduk
sampai rata. Setelah bumbu merata baru ditusuk tusuk dengan tusukan sate yang
sudah disiapkan. Setelah selesai kemudian dibakar diatas bara arang, sampai
matang. Setelah matang siap untuk disajikan. Bisa ditambahkan beberapa toping
untuk hiasan.
Terimakasih
telah berkunjung ke web ini tips membuat sate padang yang lezat dan gurih untuk
saur. semoga bisa bermanfaat dan mengispirasi kawan kawan... bila dirasa
bermanfaat sebarkan ke sahabat ya...
Belum ada tanggapan untuk "Tips membuat sate sapi khas padang"
Post a Comment