Pages

Tips memasak Petai Balado


Tips memasak Petai Balado

Memasak petai balado, banyak sekali tips mengolah petai salah satunya memasak petai dengan bumbu balado. Petai yang biasa kita temui hanya untuk lalapan dengan cara mentah ataupun digoreng saja. Disini mas untung membagikan sedikit tips memasak dengan cara di buat balado, yuk langsung saja disimak dan dipraktekan dirumah.

Bahan yang dibutuhkan
  • ·        20 Papan petai
  • ·        250 gr ikan teri tawar
  • ·        3 sendok makan minyak tumis goring

Bumbu bumbu yang dibutuhkan
  • ·        Bawang merah 10 buah
  • ·        50 gr Cabe yang sudah digiling
  • ·        Garam secukupnya

Cara memasak petai balado
Pertama iris melintang tipis petai dan keluarkan petainya lalu bersihkan kulit dalamnya.
Panaskan minyak goreng, lalu tumis petai sampai kekuningan tetapi jangan terlalu kering, lalu angkat dan tiriskan.
Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, kemudian tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga setengah matang, lalu bubuhi garam secukupnya masukan petai dan ikan teri. Masak sambil sesekali di aduk hingga matang.
Angkat balado petai bila semua bumbu sudah tercampur rata, kering dan bumbu meresap pada teri maupun petai.
Terimakasih telah berkunjung ke web ini tips memasak Balado  Petai yang lezat dan gurih untuk saur. semoga bisa bermanfaat dan mengispirasi kawan kawan... bila dirasa bermanfaat sebarkan ke sahabat  ya... lewat facebook, twiter, ig ataupun yang lainya.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Tips memasak Petai Balado"

Post a Comment