Tips
Memasak Krupuk Udang
Tips
memasak krupuk udang, krupuk udang adalah kerupuk yang terbuat dari adonan tepung tapioka dan
udang yang ditumbuk halus yang diberi bumbu rempah dan penambah rasa. Kerupuk
udang berasal dari Sidoarjo
jawa timur. Biasanya udang yang digunakan adalah
udang-udang kecil atau udang rebon yang ditumbuk hingga halus. Adonan mentah
ini kemudian dikukus dan setelah matang dan kenyal diiris tipis-tipis sesuai
dengan selera bisa panjang panjang atau bulat, setelah itu dijemur hingga kering.
Pengeringan dengan terik matahari biasanya sekitar 2-3 hari, kalau mendung bisa
lebih lama. Kerupuk mentah yang kering ini siap digoreng kapan saja agar bisa
menjadi kerupuk yang siap dihidangkan. Mas untung berbagi cara membuat krupuk
udang untuk kawan kawan semua.
Bahan
bahan yang dibutuhkan
- · Udang 1 kilogram
- · Tepung kanji (tapioka) 1 kilogram
Bumbu
bumbu
- · Bawang putih 5 siung
- · Gula satu sendok makan
- · Garam secukupnya
Cara
membuatnya
Udang
dicuci bersih dan kupas bersih, kepalanya dibuang dan digiling halus.
Haluskan
semua bumbu bumbu, semua bahan dan bumbu bumbu dicampur jadi satu, tuangkan
sedikit air, diaduk hingga merupakan adonan yang keras (jangan terlalu lembek)
Kemudian
dibentuk bulat panjang dan dikukus (ditanak). Apabila sudah dinggin, diiris tipis
tipis, lalu dijemur hingga kering kurang lebih 2 hari kalau panas dan tidak
mendung.
Setelah
kering digoreng diminyak panas agar krupuk dapat mengembang dengan baik baru
disajikan ke keluarga tercinta untuk dimakan bersama sama.
Terimakasih telah berkunjung ke web ini tips memasak
dendeng udang semoga bisa bermanfaat dan mengispirasi kawan kawan... bila
dirasa bermanfaat sebarkan ke sahabat ya...
Belum ada tanggapan untuk "Tips Memasak Krupuk Udang"
Post a Comment