Pages

Tips Memasak Cumi Hitam Manis dan Cumi Asam Manis Pedas


Tips Memasak Cumi Hitam Manis


Tips memasak cumi hitam manis, resep.masuntung.info.Halo sahabat semua pasti kangen sama resep-resep yang enak dan mudah. tenang saya punya resep baru nih terinspirasi dari oleh-oleh teman saya yang dari daerah dekat pantai. Yang menyajikan masakan khas hasil launya, tapi kali ini akan mengupas  olahan tentang cumi-cumi. Sahabat pasti banyak kan yang suka dengan olahan cumi cumi selain enak juga banyak kandungan proteinya pasti mantap, langsung saja ya, catat resepnya dan siapkan bahan bahanya dirumah dan langsung dipraktekan.
siapkan bahan-bahannya ya .

Bahan bahan :
·        cumi-cumi 1 kg segar (ukuran sedang)
·        minyak goreng 3 sdm (untuk menumis)
Bumbu bumbu :
·        cabe merah 4 buah (iris tipis)
·        cabe rawit 4 buah (iris tipis)
·        bawang merah 4 siung (iris tipis)
·        bawang putih 4 siung (iris tipis)
·        jahe 5 cm (memarkan)
·        lengkuas 5 cm (potong jadi tiga dan memarkan)
·        gula pasir 1 sdt 
·        garam 1 sdt

Pelengkap :
·        Nasi
·        kerupuk putih

Cara membuat cumi hitam manis :
1.   Cuci cumi cumi dan potong-potong kecil kecil,kemudian sisihkan
2.   Tumis semua bumbu kecuali gula dan garam sampai harum, masukkan cumi yang telah dipotong aduk-aduk sampai keluar air lalu masukkan gula dan garam aduk sebentar dan tutup wajan.
3.   Masak kurang lebih 10 menit sambil sesekali diaduk sampai daging cumi empuk dan air menyusut lalu angkat dan sajikan hangat dengan pelengkap. Untuk 4 - 5 orang.
Nb :
Bagi yang tidak suka tinta cumi yang berwarna hitam bisa dihilangkan dengan cara sehabis dipotong lalu dicuci bersih dan untuk memasak cumi jangan ditambah air karena cumi sudah mengandung banyak air didalamnya dan setelah dipanaskan nanti akan menyusut.

Tips Memasak Cumi Asam Manis Pedas


Tips Memasak Cumi Asam Manis Pedas, resep.masuntung.info. resep yang kedua tengtang olahan cumi cumi. Hayo disini Siapa yang sangat suka dengan makanan seafood. Pasti sangat banyak, hal yang wajar mengingat cita rasa seafood yang sangat-sangat lezat dan bisa menggugah selera makan seseorang. Nah pada artikel kali ini kita akan membahas salah satu makanan laut yang menjadi idola banyak orang adalah cumi asam manis.

Cita rasa pedas, asam, manis dan gurih tentu tersaji dalam makanan ini. Bagi kalian yang sangat gemar dengan cumi-cumi bisa mencoba membuat cumi asam manis sendiri di rumah resep yang di gunakan juga cukup mudah serta bumbu yang di pakai juga banyak dijual di sekitar kita.

Bagi Anda yang ingin membuat cumi asam manis sendiri dirumah anda tidak perlu khawatir karena di bawah ini kita akan memberikan daftar bumbu, bahan dan cara membuat cumi asam manis paling nikmat dan paling lengkap.
Bahan dan bumbu untuk membuat cumi asam manis

Bahan :
·        cumi segar 1 kg ukuran sedang (sesuai selera)
·        jeruk nipis 2 buah
·        daun bawang 2 batang
·        saus tiram 1 bungkus
·        Air secukupnya
·        Kecap manis secukupnya
·        Minyak goreng atau margarin secukupnya

Bumbu halus :
·        bawang merah 9 siung
·        bawang putih 5 siung
·        bawang bombay 1 buah
·        paprika merah 1 buah (opsional)
·        jahe digeprek 5 cm
·        daun jeruk 5 lembar
·        asam jawa 2 sendok makan
·        tepung maizena 1 sendok makan
·        Penyedap rasa secukupnya
·        cabe rawit 9 buah
·        cabe merah 5 buah
·        Garam dan gula pasir secukupnya

Cara memasak cumi asam manis :
1.   Pertama siapkan cumi kemudian buang kantung tinta hitamnya dan cuci sampai bersih Lalu tiriskan
2.   Yang Kedua siapkan semua bahan bumbu lalu haluskan menggunakan cobek agar lebih sedap
3.   Ketiga siapkan margarin atau minyak goreng secukupnya lalu Panaskan
4.   Jika sudah tumis bumbu sampai mengeluarkan bau yang harum
5.   Masukkan cumi bersama dengan saus tiram dan kecap manis jangan lupa juga tambahkan asam jawa secukupnya
6.   Kemudian masukkan adonan Tepung maizena yang sudah dicampur dengan air dan garam
7.   Masak dengan api yang kecil agar bumbu lebih meresap ke dalam cumi
8.   Selesai cumi asam manis siap dihidangkan



Tips penyajian
Siapkan piring kemudian taruh cumi asam manis yang sudah matang diatasnya
Makan cumi asam manis dengan satu piring nasi hangat dan satu gelas es jeruk atau es teh
Makan menghadap ke pantai atau ke pemandangan yang indah bersama orang keluarga tercinta
Bagaimana resep membuat cumi asam manis cukup mudah bukan. Bagi anda yang sudah terbiasa memasak tentu tidak akan kesulitan untuk membuat makanan ini untuk keluarga tercinta di rumah. Sekian artikel kali ini semoga dapat membantu anda yang berminat untuk membuatnya sendiri dirumah, Selamat mencoba.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Tips Memasak Cumi Hitam Manis dan Cumi Asam Manis Pedas"

Post a Comment