Pages

Resep Dan Cara Membuat ikan Bawal Bumbu Kuning Enak Dan Sederhana




Resep Dan Cara Membuat ikan Bawal BumbuKuning Enak Dan Sederhana ~ kembali lagi blog Resep Masakan akan sharing beberapa resep dan info cara membuat berbagai makanan, masakan dan minuman dari kuliner nusantara atau manca. Nah untuk pada kesempatan kai ini kami bagikan Resep Dan Cara Membuat ikan Bawal Bumbu Kuning Enak Dan Sederhana, selengkapnya bisa anda simak dibawah ini


Rasa ikan bawal yang lezat dan gurih serta cara mengolahnya yang mudah menjadikannya banyak diminati masyarakat Indonesia. Kandungan gizi ikan bawal sangat bermanfaat untuk ibu hamil dan omega 3 nya baik untuk pertumbuhan otak balita anda. Kali ini ikan bawal akan kita sajikan dengan resep lezat ikan bawal bumbu kuning.

 Bahan:
·        1 kg ikan bawal segar
·        1 buah jeruk nipis ambil airnya
·        2 buah cabai merah buang bijinya potong korek api
·        1 buah wortel iris korek api
·        1 buah ketimun iris korek api
·        2 batang serai memarkan
·        2 sdt gula pasir
·        50 ml air
·        minyak goreng
Bumbu dihaluskan:
·        7 butir kemiri
·        2 siung bawang putih
·        1 ruas kunyit
·        1 sdt garam
Cara memasak bawal bumbu kuning:
1.   Bersihkan ikan bawal, buang sisik dan kotorannya, cuci bersih lalu lumuri dengan air jeruk nipis.
2.   Goreng ikan bawal sampai matang, angkat dan sisihkan.
3.   Tumis bumbu yang dihaluskan sampai  matang dan harum, masukkan ikan goreng bersama irisan cabai merah, wortel, ketimun, serai dan gula pasir. Tambahkan air, masak sampai bumbu tercampur rata dan wortel matang. Angkat. Ikan bawal bumbu kuning siap disantap bersama keluarga.
Demikianlah sahabat tips yang saya bagikan, ResepDan Cara Membuat ikan Bawal Bumbu Kuning Enak Dan Sederhana. Selamat mencoba dan semoga dapat membantu sahabat onliners dalam membuat variasi resep masakan terbaru di rumah sahabat onliners untuk keluarga tercinta. ^_^

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Resep Dan Cara Membuat ikan Bawal Bumbu Kuning Enak Dan Sederhana"

Post a Comment