Tips
memasak ayam bakar kecap
Tips
memasak ayam bakar kecap – resep.masuntung.info. ayam bakar kecap yang lezat
dengan aroma khas bakaran, yang mengoda selera untuk menyantapnya. Dan ditambah
lalapan, beserta sambal bawang, kecap. Dan dinikmati bersama nasi panas yang
pulen, sangat nikmat untuk makan bersama.
Mas untung akan membagikan resep memasak ayam bakar kecap yang gurih dan
nikmat. Langsung saja disimak dan dapat dipraktekan dirumah.
Bahan-bahan
membuat ayam bakar :
- · 1 ekor ayam potong,belah cuci bersih
- · 1000 ml air
- · 4 cm lengkuas (memarkan)
- · 2 batang serai (memarkan)
- · 4 lembar daun jeruk
- · 4 cm jahe (memarkan)
- · 2 lembar daun salam
- · 2 sdm air jeruk nipis
- · 1 sdt garam
- · 4 sdm kecap manis
- · 2 sdt minyak goreng
Bumbu
halus :
- · 4 buah cabe merah
- · 4 buah cabe rawit
- · 6 buah bawang merah
- · 6 buah bawang putih
- · 4 buah kemiri
- · 2 sdt garam
Bumbu
olesan :
- · 4 sdm margarin dicairkan
- · 8 sdm kecap manis
Bahan
pelengkap :
- · nasi putih
- · mentimun
- · daun kemangi
- · sambal terasi
Cara
memasak ayam bakar kecap :
Pertama
lumuri ayam dengan air jeruk nipis dengan garam diamkan kurang lebih 10 menit (
untuk menghilangkan bau amis ayam) lalu cuci bersih dan tiriskan.
Lumuri
ayam dengan bumbu halus yang dicampur dengan minyak goreng diamkan selama
kurang lebih 10 menit biar bumbu meresap kedalam daging lalu masak ayam bersama
lengkuas,daun salam,serai,jahe,daun jeruk selama 15 menit dengan api kecil. panggang
ayam dalam bara api menggunakan penjepit dan lumuri dengan bumbu oles sampai
ayam benar benar matang atau sedikit kering
sajikan
dengan pelengkap diatas dan siap untuk dihidangkan.
Terimakasih
telah berkunjung ke web ini tips memasak Tips memasak ayam bakar kecap yang lezat dan
gurih untuk saur. semoga bisa bermanfaat dan mengispirasi kawan kawan... bila
dirasa bermanfaat sebarkan ke sahabat
ya...
Belum ada tanggapan untuk "Tips memasak ayam bakar kecap"
Post a Comment